Penataan Kendari Serupa Kota Jogja Harus Disosialisasikan ke Masyarakat dan Sesuai Perda RTRW

16
Ketua DPRD Kota Kendari, Subhan.
Listen to this article

Kendari, Sinarsultra.com – Langkah Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Muhammad Yusuf yang bakal menata wajah Kota Kendari serupa dengan Kota Yogyakarta atau Kota Jogja harus sesuai dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Kendari.

Ketua DPRD Kota Kendari Subhan mengatakan, bahwa sebagai Ketua DPRD dan lembaga siap mendukung setiap program kerja pemerintah dan dalam menata wajah Ibu Kota Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) seperti Kota Jogja tapi harus disesuaikan dengan karateristik yang ada di Kota Bertaqwa.

Kunjungan kerja Pj Wali Kota ke Kota Yogyakarta bersama Sekda dan sejumlah Kepala OPD dengan agenda studi tiru pembangunan dan pemanfaatan kawasan lingkungan perkotaan. Berfokus pada bagaimana Kota Yogyakarta melakukan penataan drainase, trotoar, pedestrian, lampu jalan, serta pemanfaatan lahan untuk reklame.

“Karena pada intinya kita sudah sama-sama memahami kota ini, masukan dari semua pihak atau masyarakat. Terutama sosialisasinya itu betul-betul sesuai tempat, wilayah, kearifan lokal dan rencana yang sudah disusun termaksud RTRW yang sudah menjadi peraturan daerah (Perda) Kota Kendari,” kata Subhan, Minggu 18 Februari 2024.

Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusup melakukan kunjungan kerja ke Kota Yogyakarta bersama Sekda dan sejumlah Kepala OPD lingkup Kota Kendari.

Anggota DPRD Kota Kendari 2 periode ini menambahkan, dalam penataan pemerintah pasti sudah punya perencanaan. Tapi harus dibicarakan dengan masyarkat dan kemudian diputuskan di DPRD sebagai perwakilan rakyat di Kota Kendari.

“Pembangunan semua sudah diatur dalam RTRW. Bahwa apa yang baik sesuai dengan kita saya rasa bukan hal yang tabu untuk kita lakukan. Kami berharap mana yang bisa dan tidak kemudian ditindaklanjuti untuk dibuat perencanaan yang baik dan kita bahas bersama lalu diputuskan di DPRD,” tutupnya.

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Muhammad Yusup melakukan kunjungan kerja ke Kota Yogyakarta bersama Sekda dan sejumlah Kepala OPD lingkup Kota Kendari belum lama ini.

Agenda tersebut merupakan studi tiru pembangunan dan pemanfaatan kawasan lingkungan perkotaan ini, berfokus pada bagaimana Kota Yogyakarta melakukan penataan drainase, trotoar, pedestrian, lampu jalan, serta pemanfaatan lahan untuk reklame.

Sekretariat DPRD Kota Kendari kerja bakti dukung program pemerintah kota.

“Kita Melihat dan mempelajari pembangunan dan penataan sarpras Jogja terkait pedestrian, taman kota, juga bagaimana penataan lahan untuk reklame, kita melihat bagaimana konsep penataan yang dilakukan Pemkot Jogja, ini akan menjadi dasar bagaimana kita bisa duplikasi di Kota Kendari,” kata Muhammad Yusup.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sultra ini menargetkan pelaksanaan penataan Kota Kendari akan selesai di tahun 2024 ini.

“Insya Allah tahun ini masyarakat Kota Kendari bisa melihat apa yang dilakukan pemerintah Kota Kendari,” tutupnya. (Adv).

Facebook Comments Box